Raksasa Premier League, Manchester United dikabarkan makin dekat untuk mendapatkan tanda tangan striker Wolverhampton, Raul Jimenez.
Sejak bergabung dari Benfica pada 2018 lalu, Raul Jimenez menunjukkan performa impresif bersama Wolves. Musim ini, striker internasional Meksiko itu mencetak 20 gol bagi Wolves.
Performa apik yang diperlihatkan Jimenez tentu mengundang perhatian klub lain. Baru-baru ini muncul kabar ang menyebut pemain 29 tahun itu tengah diminati Manchester United dan Real Madrid.
Kini seperti dilansir RTP, Jimenez kabarnya sudah semakin dekat untuk bergabung dengan Manchester United pada jendela transfer musim panas ini.
Jimenez memang menjadi salah satu pemain yang diinginkan Manchester United untuk memperkuat lini serang mereka musim depan.
Karena Odion Ighalo kembali ke klub asalnya, Shanghai Shenhua, maka Ole Gunnar Solkskjaer memprioritaskan perekrutan striker pengganti.
Wolverhampton sendiri sepertinya sudah mulai bersiap bakal kehilangan Jimenez. Klub berlogo serigala tersebut sudah merekrut bomber baru.
Bomber pengganti Jimenez yang dimaksud adalah Paulinho yang didatangkan dari Sporting Braga. Perekrutan ini terbantu karena keberadaan sosok asal Portugal seperti manajer Nuno Espirito Santo dan agen Jorge Mendes.