PSSI Optimis Indonesia ke Semifinal AFF Cup 2016

PSSI Optimis Indonesia ke Semifinal AFF Cup 2016

tipsbetcash.com – PSSI merasa optimis Timnas Indonesia bisa lolos dari babak penyisihan Grup A Piala AFF 2016 dan lolos ke semifinal. Grup A sendiri terbilang grup berat karena Indonesia harus bersaing dengan Thailand, Singapura, dan salah satu tuan rumah AFF Cup 2016, Filipina.

“Grup A bisa dibilang grup maut karena diisi oleh tim-tim kuat, Thailand dan Filipina. Tapi, kami tetap yakin, timnas bisa melewati fase grup (lolos ke semifinal),” tandas Sekjen PSSI, Azwan Karim, beberapa waktu lalu.

“Kami yakin timnas akan bekerja keras dan berusaha maksimal untuk bisa menghadapi mereka dengan waktu yang ada,” lanjutnya.

Alfred Riedl selaku pelatih Timnas Indonesia sebelumnya juga mengutarakan keyakinannya bisa membawa tim Merah Putih menembus babak semifinal meskipun harus melalui fase grup yang berat terlebih dulu.

Thailand tim yang punya rekor bagus di Piala AFF. Beberapa tahun belakangan mereka amat mendominasi. Sepak mereka jauh berkembang dibandingkan dua tahun lalu,” beber pelatih asa Austria ini.

“Filipina bukan lagi tim kuda hitam. Mereka sekarang pelanggan semifinalis Piala AFF. Tim yang satu ini punya banyak pemain yang berpengalaman di Piala Eropa. Indonesia merasakan solidnya permainan mereka pada Piala AFF edisi terakhir,” imbuhnya.

“Tentang Singapura, saya rasa kami seimbang. Lolos semifinal adalah target yang realistis dengan semua kondisi rumit yang mengiringi pembentukan Timnas Indonesia,” tambah Alfred Riedl.

Exit mobile version