Search

Prediksi Barcelona Vs Atletico Madrid: Misi Akhiri Rekor Buruk

018734100_1486184314-17-2-4_Barca_vs_Atletico

Atletico Madrid butuh keajaiban untuk bisa lolos ke final Copa Del Rey 2016/17. Atletico perlu menang atas Barcelona di Camp Nou dalam semifinal kedua, Rabu (8/2) dinihari WIB. Tidak hanya satu gol, tetapi dua gol dibutuhkan tim tamu untuk membalikkan kedudukan agregat 1-2 saat ini.

Kemenangan tidak saja mengantarkan Los Rojiblancos ke final untuk kedua kalinya dalam lima musim terakhir. Tetapi juga mengakhiri rekor buruk tidak pernah menang di Camp Nou dalam 11 tahun terakhir.

Kali terakhir Atletico Madrid mengalahkan Barcelona di kandangnya pada Februari 2006 silam. Ketika itu Atletico menang 3-1 di La Liga. Fernando Torres menjadi pahlawan Atletico setelah mencetak dua gol dalam laga tersebut.

“Satu-satunya hasil yang akan memuaskan saya adalah mencapai final. Kami perlu bermain dengan intensitas tinggi yang sama, seperti yang kami menunjukkan pada waktu tertentu di musim ini,” kata pelatih Atletico, Diego Simeone.

Tugas berat dimiliki Antoine Griezmann dan kawan-kawan dalam pertandingan nanti. Selain mencetak banyak gol, Atletico juga harus menghadapi Barcelona yang tengah dalam tren bagus.

Tuan rumah tidak terkalahkan dalam lima pertandingan terakhir di semua kompetisi. Dengan empat di antaranya meraih kemenangan. Berbeda dengan tim tamu yang justru hanya mendapat satu kemenangan dalam lima laga terakhir di semua ajang.

Di level Copa Del Rey, Barcelona juga memiliki rapor bagus atas Atletico Madrid. Klub berjulukan Blaugrana itu kali terakhir kalah di kandang dari Atletico pada musim 1999/00 di semifinal (0-3). Atletico pun melaju ke final namun kalah dari Espanyol.

“Kenyataannya adalah, bahwa kami sedang menghadapi tim yang sangat kuat ketika bermain di kandang. Mungkin yang terbaik di dunia. Mereka akan sangat menekan tinggi dan siap untuk memukul kami melalui serangan balik,” Simeone menuturkan.

Di kubu tuan rumah, Pelatih Barcelona, Luis Enrique tampak santai jelang laga krusial nanti. Mantan pelatih Celta Vigo tidak merasa tertekan lantaran skuatnya sudah menjejakkan satu kaki di laga puncak berkat gol Luis Suarez dan Lionel Messi pada leg pertama pekan lalu.

“Pemain saya ahli di pertandingan besar. Copa Del Rey merupakan kompetisi yang sangat baik untuk Barca, dan kami sangat gembira untuk mencapai final sekali lagi,” ucap Enrique.




7upcash 7upcash7upcash