Nemanja Matic Berpendapat Donny van de Beek Diprediksi Bakal Jadi Pemain Krusial untuk MU
Sebuah pujian dilayangkan Nemanja Matic kepada Donny van de Beek. Ia menilai gelandang asal Belanda itu akan menjadi pemain yang krusial bagi Manchester United.
Mantan pemain Ajax itu resmi hijrah ke MU di musim panas ini. Ia dibeli dengan bayaran yang cukup mahal, yaitu 40 juta Euro.
Sejauh ini Van de Beek sudah beberapa kali diberi kesempatan untuk tampil di skuat MU. Namun ia masih belum diberi kesempatan menjadi starter di Premier League.
Namun Matic percaya rekan setimnya itu bakal punya pengaruh yang besar di skuat MU musim ini. “Di luar lapangan, Saya rasa dia adalah pria yang hebat,” ujar Matic kepada United Review.
Matic juga mengaku kagum dengan gaya bermain yang ditunjukkan Van de Beek.
Ia menilai sang gelandang punya kemampuan di atas rata-rata sehingga ia bisa memberikan kontribusi yang besar bagi Setan Merah.
“Di atas lapangan, ia memberikan banyak kualitas saat kami membawa bola. Pergerakannya saat memasuki kotak penalti lawan sangat bagus.”
Matic juga percaya bahwa hanya masalah waktu sebelum Van de Beek jadi starter reguler di MU.
Ia merasa sang gelandang akan berkembang menjadi pemain kunci Manchester United di masa depan.
“Saya rasa di musim ini dan di masa depan ia akan menjadi pemain yang sangat penting bagi kami. Dia masih muda dan masih bisa berkembang, dan saya senang memiliki rekan sepertinya di tim ini.” ujarnya.
Di akhir pekan ini, Manchester United akan menghadapi sebuah partai besar.
Mereka akan menghadapi Tottenham Hotspur di Old Trafford pada pertandingan pekan keempat EPL.