Lionel Messi & Paulo Dybala Akan Main di Laga Argentina vs Uruguay

Lionel Messi dan Paulo Dybala resmi masuk dalam skuat Argentina vs Uruguay. Di satu sisi, La Pulga kembali dari masa pensiunnya dari dunia internasional, dan di sisi lain Dybala yang diabaikan di Copa America 2016, mendapatkan kesempatan unjuk gigi. Sementara itu, Gonzalo Higuain yang baru saja dibeli Juventus seharga 90 juta Euro, tidak dipanggil oleh pelatih baru Albiceleste, Edgardo Bauza.

Berakhir sudah masa vakum Lionel Messi dari timnas Argentina. Ia akan memimpin kembali timnasnya di kualifikasi Piala Dunia 2018. Pada 1 September mendatang Albiceleste akan bersuadengan Uruguay, kemudian selang lima hari bertempur dengan Venezuela. Komposisi skuat Argentina yang diusung Edgardo Bauza sedikit sama sekaligus berbeda dengan yang diangkut pendahulunya, Tata Martino.

Bauza tidak segan mencoba dua penyerang anyar: Lucas Pratto (Atletico Mineiro) dan Lucas Alario (River Plate). Juga, menarik Angel Correa (Atletico Madrid) ke tim senior. Correa sendiri membela Argentina U23 di tingkat Olimpiade 2016. Dengan demikian, pemain senior di lini depan hanyalah Messi dan Aguero. Sementara di lini tengah, persaingan sangat ketat, dengan keberadaan Javier Pastore (PSG) melawan segudang pemain Albiceleste di Copa America 2016 yang dipertahankan.

Argentina membutuhkan banyak poin di kualifikasi Piala Dunia 2018. Saat ini mereka masih duduk di peringkat ketiga, sementara Uruguay sang lawan, ad di puncak klasemen. Hanya peringkat pertama hingga empat yang lolos otomatis ke Rusia. Sementara peringkat lima menjalani play off interkontinental.

Berikut ini skuat Argentina vs Uruguay & Venezuela

Kiper: Sergio Romero (Manchester United), Mariano Andujar (Estudiantes), Nahuel Guzman (Tigres).

Bek: Facundo Roncaglia (Celta), Mateo Musacchio (Villarreal), Ramiro Funes Mori (Everton), Emmanuel Mas (San Lorenzo), Marcos Rojo (Manchester United), Martin Demichelis (Espanyol), Pablo Zabaleta (Manchester City), Gabriel Mercado (Sevilla), Nicolas Otamendi (Manchester City).

Gelandang: Matias Kranevitter (Sevilla), Javier Mascherano (Barcelona), Lucas Biglia (Lazio), Augusto Fernandez (Atletico Madrid), Ever Banega (Inter), Javier Pastore (PSG), Erik Lamela (Tottenham), Nicolas Gaitan (Atletico Madrid), Angel Di Maria (PSG).

Penyerang: Lionel Messi (Barcelona), Angel Correa (Atletico Madrid), Lucas Pratto (Atletico Mineiro), Sergio Aguero (Manchester City), Paulo Dybala (Juventus), Lucas Alario (River)

Exit mobile version