Search

Kepercayaan Diri Arsenal Perlahan Kembali

d58d80e3-2b0e-4b62-81c7-2f5ae0c090b2_169

Sempat krisis kepercayaan diri karena periode sulit, Arsenal disebut mulai kembali pulih. Kini The Gunners dituntut konsisten di pekan-pekan terakhir.

Arsenal kembali memetik kemenangan usai membungkam West Ham United 3-0 di Emirates Stadium, Kamis (6/4/2017) dinihari WIB. Ini merupakan kemenangan pertama mereka di Premier League setelah tiga laga beruntun.

Sebelumnya Arsenal menelan dua kekalahan dan satu hasil imbang. Beberapa pekan terakhir sudah menjadi periode yang rumit untuk Arsenal.

Sebelum menang atas West Ham, Arsenal cuma mencatatkan satu kemenangan di enam partai liga teranyar. Sisanya berakhir dengan empat kekalahan dan satu kali imbang.

Situasi ini membuat atmosfer di dalam tim rusak. Arsene Wenger menghadapi protes sebagian suporter dan dituntut pergi, sementara pemain kunci seperti Alexis Sanchez dan Mesut Oezil dispekulasikan.

Kemenangan atas West Ham disebut Wenger memperbaiki sedikit atmosfer yang rusak tersebut. Kepercayaan diri tim mulai kembali dan kini mereka menghadapi tantangan sembilan pekan terakhir.

“West Ham bertahan dengan baik di babak pertama dan kami perlu menemukan solusi di babak kedua. Kami tampil meyakinkan setelah jeda,” kata Wenger dikutip BBC.

“Oezil dan Sanchez adalah para pemain penting, tapi semuanya bekerja dengan baik. Anda tak bisa berkata ada pemain yang menjalani performa buruk.”

“Kami keluar dari periode sulit dan kepercayaan diri kami memudar dengan cepat dan kembali secara perlahan. Kami ada di sprint terakhir di Premier League.”

“Konsistensi akan penting. Kami punya sedikit hambatan dalam hal poin-poin. Kami punya kemungkinan lebih kecil untuk kehilangan angka-angka,” tandasnya.

Arsenal saat ini ada di posisi lima dengan nilai 54 dari 29 pekan. Mereka tertinggal empat poin dari Manchester City di tempat keempat, yang sudah bermain 30 kali.




7upcash 7upcash7upcash