Edin Dzeko Pencetak Skor Terbanyak di Liga Europa dan Serie A 2016-2017
Jakarta – Suporter AS Roma tentu senang dengan performa Edin Dzeko sejauh ini. Striker asal Bosnia itu membuktikan dirinya benar-benar sudah berbeda dari musim lalu.
Dzeko melanjutkan produktivitasnya dengan mencetak hat-trick saat Roma tandang ke markas Villarreal di leg pertama babak 32 besar Liga Europa di Estadio de la Ceramica, Jumat (15/2/2017) dinihari WIB. Tiga gol yang dilesakkan Dzeko itu membantu Roma menang 4-0 atas tuan rumah.
Ini berarti Dzeko selalu mencetak gol dalam tujuh pertandingan terakhir secara beruntun di semua kompetisi bersama Roma. Dalam tujuh penampilan itu, Dzeko menghasilkan 10 gol.
Hat-trick ini juga sekaligus merupakan yang kedua bagi Dzeko di Liga Europa musim ini. Yang pertama dia buat saat Roma menang 4-1 atas Viktoria Plzen di fase grup. Musim ini, menurut Opta, belum ada pemain yang punya catatan serupa.
Kini Dzeko memucaki daftar top skorer sementara Liga Europa dengan 8 gol, berbagi tempat dengan Giuliano.
Di Serie A, Dzeko juga tak kalah produktif. Striker berusia 30 tahun itu juga ada di posisi teratas daftar pencetak gol dengan 27 gol, berbagi tempat dengan Gonzalo Higuain.
Soal performanya itu, Dzeko mengaku tak terkejut. Mantan pemain Manchester City itu memang punya tuntutan tinggi terhadap dirinya sendiri.
“Tidak, itu bukan kejutan untuk saya karena saya selalu mencetak gol, hanya tahun lalu sedikit berbeda,” ujar Dzeko seperti dikutip dari situs resmi klub.
“Di sini lah saya sekarang dan saya ingin terus mendorong diri saya dan membuktikan saya bisa lebih baik,” katanya.
Dzeko masih punya waktu untuk melewati catatan terbaiknya. Sejauh ini, musim tersuburnya adalah 2008/2009 saat mengemas 36 gol bersama Wolfsburg.
Berikut ini Top Skorer Liga Italia 2016-2017
- Edin Dzeko 27 gol, AS Roma
- Andrea Belotti 25 gol, Torino
- Dries Mertens 24 gol, Napoli
- Gonzalo Higuain 23 gol, Juventus
- Ciro Immobile 22 gol, Lazio
- Mauro Icardi 22 gol, Inter Milan
Berikut ini top skorer sementara Liga Europa 2016-2017:
8 gol – Edin Džeko (AS Roma), Giuliano (Zenit Saint Petersburg)
7 gol – Aritz Aduriz (Athletic Bilbao)
6 gol – Alexandre Lacazette (Lyon), Kasper Dolberg (Ajax)
5 gol – Guillaume Hoarau (Young Boys), Nikola Kalinic (Fiorentina), Łukasz Teodorczyk (Anderlecht), Henrikh Mkhitaryan (Manchester United), Iago Aspas (Celta Vigo), Zlatan Ibrahimovic (Manchester United)