Gelandang Tottenham Hotspur, Dele Alli, meraih penghargaan Pemain Muda Terbaik Tahun Ini versi Asosiasi Pesepak Bola Profesional Inggris (AFP), Minggu (23/4/2017). Alli, 21 tahun, berhasil mempertahankan gelar yang diraihnya tahun lalu.
Dele Alli sukses mengalahkan pemain berusia 23 tahun atau lebih muda lainnya yang menjadi nomine, yakni Harry Kane ( Tottenham Hotspur), Romelu Lukaku (Everton), Michael Keane (Burnley), Jordan Pickford (Sunderland), dan Leroy Sane (Manchester City).
“Saya sangat bangga. Penghargaan ini sebuah kehormatan besar untuk saya,” kata Alli dalam wawancara seusai menerima penghargaan.
“Namun, masih banyak hal yang harus saya lakukan. Saya mesti tetap bekerja keras dan terus berkembang,” ucap dia lagi.
Alli menjadi pemain keempat sepanjang sejarah setelah Ryan Giggs, Robbie Fowler, dan Wayne Rooney yang berhasil meraih penghargaan tersebut dalam dua tahun berturut-turut.
Alli pun menyadari kualitas dirinya yang masih wajib diasah.
“Saya ingin lebih tajam dalam memanfaatkan setiap peluang. Saya mempunyai banyak peluang yang gagal saya selesaikan pada musim lalu. Saya belum terlalu efektif,” ujar Alli.
“Saya masih harus mengembangkan kemampuan tersebut karena masih ada beberapa kesempatan yang saya lewatkan,” tutur dia lagi.
Sejauh ini, Alli telah menciptakan 42 peluang, mencetak 16 gol, dan mengukir lima assist dari 31 penampilan di Premier League – kasta teratas Liga Inggris. Terkait pencapaian fenomenal tersebut, dia tak lupa bersyukur mempunyai manajer sekelas Mauricio Pochettino.
“Pochettino merupakan manajer dan pribadi yang luar biasa. Dia tidak hanya fokus pada apa yang terjadi di lapangan, tetapi juga memastikan setiap pemain memiliki sikap tepat saat berada di luar lapangan dan mau berjuang untuk klub,” kata Alli.
“Saya pikir Anda bisa melihatnya dalam diri setiap pemain. Kami semua ingin berjuang untuk satu sama lain dan juga untuk manajer,” ucap Alli.
Kesuksesan Alli melanjutkan deretan pencapaian hebat Spurs di kategori Pemain Muda Terbaik.
Klub berjulukan The Lilywhites ini mengunci lima dari enam gelar terakhir melalui Kyle Walker (2012), Gareth Bale (2013), Kane (2015), dan Alli (2016). Hanya gelandang Chelsea, Eden Hazard (2014), yang memutus rangkaian kemenangan beruntun kubu White Hart Lane.