Search

Dana 1,2 Triliun Disiapkan Arsenal Untuk 2 Pemain Ini

Arsenal Siapkan Rp1,2 Triliun Untuk Dua Pemain Ini

tipsbetcash.com – Manajer Arsenal Arsene Wenger membantah tudingan dia lamban dalam memburu pemain baru di bursa transfer. Manajer asal Prancis ini mengatakan timnya justru sangat aktif di bursa transfer, cuma tidak digembar-gemborkan.

“Kami sangat aktif di bursa transfer. Jika kami sudah menemukan kandidat yang cocok, maka kami akan mengeluarkan uang yang besar,” ungkap Wenger pada laman resmi klub.

“Secara keseluruhan kami telah melakukan investasi yang besar, namun kami tetap aktif mencari pemain baru. Saya tidak akan menyebutkan nama karena jika kemudian saya gagal mendapatkannya, publik akan bertanya-tanya,” tambahnya.

Kabar terbaru yang dilansir Daily Mirror menyebutkan Arsenal kini menggelontorkan dana sebesar 75 juta poundsterling atau setara dengan Rp1,2 triliun untuk mendatangkan bintang Liecester City, Riyad Mahrez, dan penyerang Lyon, Alexandre Lacazette.

Perekrutan dua pemain itu merupakan bagian dari ambisi Arsenal yang ingin menambah kekuatan timnya, jelang bergulirnya musim 2016-17, setelah sebelumnya upaya mendatangkan Jamie Vardy gagal menjadi kenyataan.

Disebutkan bahwa untuk mendapatkan jasa Mahrez, mereka siap memberikan penawaran sebesar 35 juta poundsterling atau Rp601 miliar.

Hanya saja pelatih Leicester City, Claudio Ranieri, mengatakan pihaknya akan berusaha keras untuk mempertahankan Mahrez. Pelatih asal Italia ini pun yakin Mahrez akan bertahan.

“Saya sangat yakin, tentu saja Mahrez akan bertahan,” kata Ranieri. “Kami tahu secara pasti bahwa ada tim yang lain yang begitu berambisi memenangkan Premier League. Kami hanya harus mempertahankan Mahrez,” tambahnya.

Selanjutnya untuk memboyong Lacazette dari Lyon ke Emirates Stadium, The Gunners siap menebus harga yang dipatok Lyon sebesar 40 juta poundsterling atau Rp687 miliar. Kedatangan pemain Lacazette dinilai bisa menambah ketajaman lini depan tim London utara tersebut.

Nama Lacazette memang sedang meroket di ajang Ligue 1, setelah berhasil mencetak 23 gol di semua kompetisi bersama Lyon musim lalu.

Sejauh ini Arsenal baru membeli satu pemain yaitu Granit Xhaka yang dipatenkan kontraknya sebelum turnamen Euro 2016 Perancis dimulai. Lalu ada dua pemain muda, Takuma Asano dan Rob Holdings yang juga didatangkan pada jendela transfer kali ini.




7upcash 7upcash7upcash