Harga Pogba & Higuain Merusak Pasar Transfer
tipsbetcash.com – Harga transfer pesepak bola makin tidak masuk akal. Bayangkan, Paul Pogba kabarnya bakal dibeli Manchester United dengan harga 120 juta Euro (Rp1,7 triliun). Sementara itu, Juventus berani membeli Gonzalo Higuain dengan banderol 90 Euro dari Napoli.
Harga Higuain dan Pogba ditanggapi sinis oleh manajer Chelsea, Antonio Conte. Menurutnya, kedua harga itu terlalu berlebihan dan merusak pasar transfer di dunia sepak bola.
“Musim ini kami melihat pasar gila. Saya tidak tahu apakah situasi ini dapat terus terjadi. Ini sangat sulit bagi semua tim untuk mencoba dan membeli pemain,” ujar Conte.
“Sekarang, kami mulai berbicara untuk mendatangkan pemain sekitar 100 juta, 120 juta, 95 juta, dan harga ini luar biasa,” tambahnya.
Toh, Conte tetap merasa semua ini memiliki sisi positif. Setidaknya uang transfer sebesar itu membuat bisa memunculkan gairah di dunia sepak bola.
“Ini yang buat sepak bola sekarang lebih ketat. Sangat penting bahwa kami harus menjaga semangat kami kepada pemain dan fans,” ungkap dia.
“Uang itu penting tapi bukan segalanya. Hal ini penting untuk klub agar mencapai sasaran yang tepat untuk tidak menghabiskan uang secara cuma-cuma,” tandasnya.
Tidak hanya klub-klub Eropa yang berani menggelontorkan uang besar demi mendapatkan pemain incaran. Sebelumnya, klub-klub asal Tiongkok juga sanggup mengeluarkan kocek besar guna menggaet pemain top.
Eks Porto, Hulk dibeli Shanghai SIPG dengan harga 55,8 juta Euro. Incaran Liverpool, Alex Teixeira berlabuh ke Jiangsu Suning usai ditebus dengan mahar 50 juta Euro. Sedangkan mantan penyerang Atletico Madrid, Jackson Martinez hijrah ke Guangzhou Evergrande dengan nilai transfer mencapai 42 juta Euro.