Akan Hadapi Real Madrid, Perasaan Jose Callejon Campur Aduk

jose-callejon-napoli_nia9womn3qfe1ckmhazo11ku2

Pemain Napoli itu senang akan kembali ke klub yang membesarkannya, namun sebenarnya kecewa harus menghadapi mereka di 16 besar Liga Champions.

Penyerang Napoli Jose Callejon akan kembali ke markas mantan klubnya Real Madrid saat timnya melakoni laga leg pertama 16 besar Liga Champions, Rabu (15/2), ia merasa senang dan juga kecewa namun memastikan laga tersebut akan menjadi laga spesial untuknya.

Callejon akan kembali berlaga di Santiago Bernabue untuk pertama kalinya sejak hengkang dari Real Madrid untuk bergabung dengan klub Serie A Italia Napoli pada 2013.

Pemain berusia 29 tahun itu merupakan alumni akademi Real Madrid yang berhasil melakoni debut di tim utama pada 2011. Callejon tercatat 77 kali tampil di laga kompetitif dan mencetak 20 gol untuk Los Blancos.

Akan tetapi nampaknya kali ini Callejon akan kembali ke rumah dengan perasaan yang berbeda karena harus menghadapi sang juara bertahan Liga Champions tersebut.

“Perasaan saya campur aduk. Saya merasa senang karena akan pulang ke rumah, tapi saya tidak ingin menghadapi mereka secepat ini di kompetisi ini, mereka adalah juara bertahan,” ujar Callejon seperti dikutip dari Goal Internasional.

“Saya yakin ini tetap akan menjadi laga spesial. Saya punya kenangan indah selama bermain untuk Real Madrid di Liga Champions.”

Callejon pernah meraih gelar juara La Liga (2011/12) dan Piala Super Spanyol (2012) selama membela Real Madrid.

Exit mobile version