Search

Chelsea dan Manchester United Bersaing Dapatkan Bek Inter Milan

Penyerang internasional Kroasia, Ivan Perisic disebut-sebut sebagai salah satu target prioritas dalam rencana transfer Manchester United di bursa transfer mendatang.

Bahkan demi melakukan pendekatan dengan pemain 28 tahun tersebut, manajer Jose Mourinho beberapa waktu lalu terbang ke Kroasia saat jeda internasional untuk menyaksikan secara langsung penampilan Perisic yang memperkuat tim nasional Kroasia melawan Ukraina dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2018.

Mourinho yang adalah penggemar pemain 28 tahun ini kabarnya siap mengajukan penawaran sebesar antara 35 juta Euro hingga 40 juta Euro atau antara Rp 400 miliar hingga Rp 580 miliar untuk memboyong si pemain di musim panas ini.

Tapi, rencana Mourinho kini bakal mendapatkan hambatan dari Chelsea. Menurut laporan Corriere della Sera, Chelsea siap menggagalkan rencana MU, dengan cara mengajukan penawaran yang lebih tinggi. Klub asal London ini dikabarkan siap menebus si pemain dengan harga sebesar 55 juta poundsterling atau sekitar Rp 950 miliar.

Inter Milan yang masih memiliki kontrak hingga 2020 dengan si pemain sudah tentu akan memilih menjual asetnya itu ke Chelsea. Nantinya uang hasil penjualan eks pemin Wolfsburg tersebut bisa mereka gunakan untuk membeli pemain baru dalam rangka penyegaran tim musim depan.

Ada tiga penyerang papan atas yang kini ditaksir oleh Inter Milan untuk menggantikan Perisic. Ketiga pemain itu adalah bintang Arsenal Alexis Sanchez, bintang Fiorentina Federico Bernardeschi dan bintang Sassuolo Domenico Berardi.




7upcash 7upcash7upcash