Search

Kylian Mbappe, Pemain 18 Tahun yang Bisa Kalahkan Messi dan Ronaldo

Pemain muda AS Monaco Kylian Mbappe enggan disamakan dengan pemain-pemain hebat seperti Lionel Messi, Cristiano Ronaldo, Neymar atau Thierry Henry.

Nama Kylian Mbappe menjadi buah bibir setelah ia membela AS Monaco kala menjamu Metz, di Stade Louis III, Minggu (12/02) dini hari WIB. Pada laga tersebut Mbappe sukses mencetak tiga gol pertamanya yang dilesakkan pada menit 8, 20 dan 50, yang diikuti oleh dua gol Radamel Falcao.

Dengan kemenangan 5-0 tersebut, kini Monaco kokoh berada di puncak klasemen Liga Prancis dengan nilai 58. Mereka memimpin tiga poin dengan saingan terdekatnya, Paris Saint-Germain.

Kylian Mbappe pun mendapatkan sanjungan tinggi dan bahkan disamakan dengan pesepak bola superstar lainnya, seperti Lionel Messi, Neymar dan Cristiano Ronaldo, serta legenda Perancis, Thierry Henry.

Tidak heran jika Arsenal, Manchester United dan Liverpool FC digosipkan berlomba-lomba menarik perhatian pemain berusia 18 tahun ini pada musim panas tahun lalu dan Januari kemarin.

Namun demikian Mbappe mengaku dirinya masih harus belajar banyak dan merasa tidak layak untuk disandingkan dengan pemain-pemain fenomenal lainnya, setidaknya untuk saat ini. Padahal ia menjadi pemain termuda yang bisa membuat trigol di Liga Perancis, di umurnya yang menginjak 18 tahun lebih dua bulan, mematahkan rekor Jeremy Menez di 2005 (17 tahun 8 bulan).

“Cristiano Ronaldo, Messi dan Neymar merupakan pemain fenomenal. Saya masih jauh (dari level itu),” tuturnya pada sesi wawancara seusai laga kontra Metz.

“Hat-trick itu datang karena penampilan terbaik dari seluruh pemain tim, sekarang kami akan mencoba untuk berkonsentrasi dan bersiap untuk laga selanjutnya pada Jumat (Sabtu 18/02 dini hari WIB, versus SC Bastia).”

“Saya bersiap menghadapi sebuah pertandingan secara normal. Tidak ada hal-hal yang spesial. Saya hanya merasakan perasaan yang baik,” kata pemain yang hingga saat ini ia sudah membuat tujuh gol dari 17 laga bersama klub asal Selatan Perancis tersebut.




7upcash 7upcash7upcash