Search

Edin Dzeko Selangkah Lagi Samai Lionel Messi, Edinson Cavani, dan Robert Lewandowski

Edin Dzeko Mengejar Lionel Messi, Edinson Cavani, dan Robert Lewandowski

Edin Dzeko menjadi pemain keempat dari lima liga top Eropa yang mencetak minimal 30 gol di semua kompetisi musim ini. Bomber AS Roma itu mengikuti jejak Lionel Messi, Edinson Cavani dan Robert Lewandowski.

Roma menang 3-0 di kandang Palermo pada giornata 28 Serie A, Senin (13/3). Dzeko menyumbang satu gol untuk Roma. Gol kontra Palermo tersebut adalah golnya yang ke-30 dengan seragam Roma di semua kompetisi musim 2016/17.

Baru ada empat pemain dari liga-liga top Eropa yang telah mencetak 30 gol atau lebih di semua turnamen resmi musim ini. Empat pemain itu adalah Messi, Cavani, Lewandowski dan Dzeko.

Gol terbanyak di 5 liga top Eropa (semua kompetisi):
39 – Lionel Messi (Barcelona)
38 – Edinson Cavani (PSG)
33 – Robert Lewandowski (Bayern Munchen)
30 – Edin Dzeko (AS Roma).

Messi telah mencetak 39 gol untuk Barcelona musim ini. Rinciannya adalah 23 gol di La Liga, 11 gol di Liga Champions, empat gol di Copa del Rey dan satu gol di Supercopa de Espana.

Cavani sedikit kalah tajam dengan 38 gol. Dia mencetak 27 gol untuk PSG di Ligue 1 Prancis, delapan gol di Liga Champions, dua gol di Coupe de la Ligue dan satu gol di Coupe de France.

Lewandowski sudah mencetak 33 gol di semua kompetisi bersama Bayern Munchen musim ini. Dia mencetak 21 gol di Bundesliga, tujuh gol di Liga Champions dan lima gol di DFB-Pokal.

Sementara itu, Dzeko mencoba memburu tiga pemain di atas. Dzeko sudah mengukir 30 gol dengan seragam Roma. Dia menyarangkan 20 gol di Serie A, delapan gol di Liga Europa dan dua gol di Coppa Italia.




7upcash 7upcash7upcash